Walaupun saya masih belajar tenses, tapi disini saya akan mencoba menguraikan dengan bahasa saya mengenai tenses. Check this out!!^^
Tenses atau grammar adalah suatu bentuk aturan kalimat dalam bahasa Inggris. Tenses digunakan untuk menyatakan bahwa suatu kegiatan yang dilakukan pada suatu waktu tertentu. Tenses sangat dibutuhkan untuk membuat suatu kalimat baik dalam suatu wacana atau percakapan.
Tenses dalam bahasa Inggris ada 16 bentuk waktu..kita bahas satu persatu (Akan saya cicil membahasnya)
1. Simple Present Tense
Rumusnya
Kalo kalimatnya kalimat verbal rumusnya : S + infinitive /V1 ( klo subyeknya He,she, it Verbnya ditambahkan s/es).
Klo kalimatnya kalimat nominal rumusnya : S + am/is/are + selain kata kerja
Kalimat ini digunakan antara lain untuk :
a. suatu kebiasaan
ex : I work in the ofiice every day
We usually have dinner at seven o'clock in the evening
b. menyatakan suatu kebenaran umum, statement, atau daily news
ex : A week is 7 days
A day is 24 hours
When guests arrive at a hotel or call to make bookings, the hotel receptionist is usually the first person they speak to
c. menyatakan suatu perintah atau permintaan
ex : close the door, please
Take your bag and bring it to me
Untuk kalimat nominal kata yang digunakan sesudah subyek dan tobe adalah berupa kata sifat, kata keterangan( keterangan waktu, tempat,cara, dsb)
ex : I am student
I am happy now
2. Present Continous Tense
Untuk kalimat verbal rumusnya : S + is/am/are + verb ing
Untuk kalimat nominal rumusnya : S + is/am/are + being + selain kata kerja
n/b : Kalo kalimat nominal dalam bentuk continous ini memakai kata sifat, bearti subyek tersebut mempunyai aktivitas yang berubah-ubah. contoh : She is being angry to me (artinya dulu dia tidak marah tapi sekarang dia marah padaku)
Kalimat ini digunakan untuk :
a. Kegiatan yang sedang terjadi sekarang
ex : I am studying English now
I am listening music right now
b. Kegiatan yang akan dilakukan pada waktu yang akan datang
ex : I am going to Jakarta tomorrow
She is leaving his town next week
Bedanya dengan "will" disini adalah persentase kemungkinan terjadinya kejadian tersebut lebih besar dibanding dengan menggunakan "will".
3. Present Perfect Tense
Kalimat verbal rumusnya : S + Have + V3
Kalimat nominal rumusnya : S + have/has been + V3
Kalimat jenis ini digunakan ketika :
a. Kegiatan yang baru saja dilakukan, tapi waktunya tidak disebutkan
ex : I have checked your assignment
n/b : kalo ada keterangan waktunya disebut past tense
b. Kegiatan itu pernah dilakukan dimasa lampau, ada kemungkinan bisa dilakukan atau diulangi waktu sekarang
ex : I have seen that movie ( Maksudnya kita masih mungkin menonton film itu lagi )
c. Kalo stlh have/has digunakan kata "just" maka artinya kegiatan itu baru saja selesai dikerjakan
ex : I have just come ( saya baru saja datang )
d. Klo digunakan dengan "yet" dlm kalimat negatif, maka artinya kegiatan itu belum dilakukan
ex : I haven't met her yet ( Aku belum bertemu dengannya )
She hasn't washed her clothes yet ( dia belum mencuci pakaiannya )
Tidak ada komentar:
Posting Komentar